Headlines News :

Home » » 3 TKK Yang Akan di Ujikan

3 TKK Yang Akan di Ujikan

SMP Negeri 2 bantarbolang dalam tahunannya akan melaksanakan 4 kali kemah TKK dan di jadwalkan yang paling dekat adalah ahir bulan ini, adapun TKK yang akan diujikan yaitu TKK Qori, Grakjalan, dan Pengamatan.



SKK Qori

SKK Qori (Baca Al Quran) merupakan salah satu Syarat Kecakapan Khusus (SKK) yang disediakan Gerakan Pramuka bagi pramuka siaga, penggalang, penegak, dan pandega. SKK Qori (Baca Al Quran) yang termasuk SKK bidang agama, mental, moral, spiritual, pembentukan pribadi dan watak ini ditetapkan berdasarkan SK Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 132 Tahun 1979 Tentang Syarat-syarat, Gambar-gambar Tanda Kecakapan Khusus (TKK).

Meskipun bukan termasuk SKK Wajib sebagai salah satu persyaratan pencapaian Pramuka Garuda, namun SKK dan TKK Qori (Membaca Al Quran) ini banyak diikuti oleh para pramuka. Anggota pramuka mulai dari siaga hingga pandega, terutama bagi anggota pramuka yang beragama islam, tidak sedikit yang memiliki TKK. Apalagi bagi sebagian orang, syarat-syarat dalam kecakapan khusus bidang agama, mental, moral, spiritual, pembentukan pribadi dan watak ini tergolong mudah.

Gambar TKK Qori (Baca Al Quran)
SKK TKK Qori (Baca Al Quran) merupakan salah satu TKK bidang agama, mental, moral, spiritual, pembentukan pribadi dan watak. Karena itu gambar TKK Qori memiliki warna dasar kuning. Gambar TKK ini adalah sebuah Al Quran yang tengah terbuka.

Bentuk dan tingkatan SKK Qori sebagaimana SKK lainnya. SKK Qori untuk pramuka siaga hanya terdiri atas satu tingkatan dengan TKK berbentuk segitiga. Sedangkan untuk pramuka penggalang, penegak, dan pandega terdiri atas tiga tingkatan yaitu Purwa (berbentuk lingkaran), Madya (berbentuk segi empat), dan Utama (berbentuk segi lima). Lis (garis tepi) pada TKK Penggalang berwarna merah, sedangkan pada penegak dan pandega berwarna kuning.

Syarat Kecakapan Khusus Qori
Syarat Kecakapan Khusus Qori telah diatur dalam Lampiran SK Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Nomor 132 Tahun 1979 Tentang Syarat-syarat, Gambar-gambar Tanda Kecakapan Khusus (TKK).

Syarat Kecakapan Khusus Qori bagi pramuka siaga adalah sebagai berikut:
  1. dapat menjalankan adat sopan-santun membaca Al-Qur’an (pakaian, sikap, kebersihan),
  2. dapat membaca maqadam Al-Qur’an dan dua surat dari juz ’Amma dengan menghafal,
  3. dapat membaca surat Al Fatihah dengan baik.
Syarat Kecakapan Khusus Qori bagi pramuka penggalang, penegak dan pandega adalah sebagai berikut:
  1. Untuk mencapai Tingkat Purwa seorang Pramuka harus:
    • telah membaca Al-Qur’an juz 1 sampai dengan juz 10,
    • faham akan tajwid dan mahroj dalam membaca Al-Qur’an.
      Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
    • telah melatih sedikitnya seorang Pramuka Siaga, sehingga mencapai TKK Qori.
  2. Untuk mencapai Tingkat Madya seorang Pramuka harus:
    • telah memenuhi SKK Qori Tingkat Purwa,
    • telah membaca Al-Qur’an sampai juz 20,
    • dapat membaca surat dalam Al-Qur’an,
    • memahami apa yang dibaca dengan menggunakan tafsir bahasa Indonesia.
      Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
    • telah melatih sedikitnya seorang Pramuka, sehingga mencapai TKK Qori Tingkat Purwa.
  3. Untuk mencapai Tingkat Utama seorang Pramuka harus:
    • telah memenuhi SKK Qori Tingkat Madya,
    • telah membaca Al-Qur’an tamat 30 juz,Kwartir Nasional Gerakan Pramuka
    • faham akan sejarah Al-Qur’an.
      Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
    • telah melatih sedikitnya seorang Pramuka, sehingga mencapai TKK Qori Tingkat Madya.
Bagi adik-adik yang merasa telah menguasai syarat-syarat sebagai tersebut di atas, silakan untuk meminta uji kecakapan khusus membaca Al Quran (Qori) kepada masing-masing pembinanya.



SKK Gerak Jalan

a. Untuk golongan Siaga
Seorang Pramuka Siaga harus:
1) mengerti cara dan telah melakukan dengan baik, sikap berdiri dan berjalan (cepat/ lambat)
2) mengerti cara mencegah dan merawat lepuh kaki,
3) pernah mengikuti gerak jalan dalam satuan barung/perindukannya sedjauh 5 km untuk putera dan 3 km untuk puteri dan dilakukan sekurang-kurangnya 2 kali.

b. Untuk golongan Penggalang, Penegak dan Pandega
1) Untuk mencapai Tingkat Purwa seorang Pramuka harus:
a) mengerti cara dan telah melakukan dengan baik, sikap berdiri, berjalan (secara cepat/lambat), start waktu berlomba gerak jalan,
b) mengerti cara mencegah dan merawat lepuh di kaki, cara beristirahat selama dan sesudah gerak jalan,
c) pernah mengikuti gerak jalan secara berkelompok atau perorangan sejauh 10 km untuk putera dan 8 km untuk puteri, dan dilakukan sedikitnya 2 kali.
Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
d) telah melatih sedikitnya seorang Pramuka Siaga mencapai TKK Gerak Jalan.

2) Untuk mencapai Tingkat Madya seorang Pramuka harus:
a) telah memenuhi SKK Gerak Jalan Tingkat Purwa,
b) mengerti cara dan telah melakukan pengaturan nafas, langkah, dan peraturan-peraturan yang berlaku bagi lomba gerak jalan umumnya
c) pernah mengikuti gerak jalan secara berkelompok atau perorangan sejauh 15 km untuk putera dan 12 km untuk puteri, dan dilakukan sedikitnya 2 kali,
d) mengerti cara mencegah dan merawat peserta gerak jalan yang ”hilang semangat” (collapse/flauwte), kejang (krampen), dan tersengat sinar matahari (zonnesteek).
Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
e) telah melatih sedikitnya seorang Pramuka lain mencapai TKK Gerak Jalan Tingkat Purwa.

3) Untuk mencapai Tingkat Utama seorang Pramuka harus:
a) telah memenuhi SKK Gerak Jalan Tingkat Madya,
b) mengerti cara dan telah membiasakan diri untuk latihan berjalan kaki setiap hari, sekurang-kurangnya 2 km,
c) mengerti cara dan telah melakukan ”langkah Pramuka” sejauh 2 km dalam waktu 14½ sampai 15½ menit, tanpa memperlihatkan nafas terengah-engah, sedikitnya dilakukan 2 kali,
d) pernah mengikuti gerak jalan secara berkelompok atau perorangan sejauh 25 km untuk putera dan 15 km untuk puteri, dan dilakukan sedikitnya 2 kali.
Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
e) telah melatih sedikitnya seorang Pramuka lain mencapai TKK Gerak Jalan Tingkat Madya.


SKK PENGAMAT

a. Untuk golongan Siaga
Seorang Pramuka Siaga harus:
1) dapat menggunakan pancainderanya untuk mengenal dan mengingat sedikitnya 7 dari 10 macam benda yang dilihatnya selama 1 menit, dirama, atau suara yang didengarnya,
2) dapat mengikuti jejak sejauh 1 km dengan menggunakan tanda jejak sederhana (secara Siaga),
3) mengetahui dan mencatat cara dan kebiasaan hidup dari satu jenis binatang yang terdapat di sekitarnya, atau
4) mengetahui nama dan mengenal macam tumbuh-tumbuhan/buah-buahan/sayur-sayuran yang biasa digunakan manusia dan tumbuh di daerahnya.
b. Untuk golongan Penggalang, Penegak dan Pandega
1) Untuk mencapai Tingkat Purwa seorang Pramuka harus:
a) dapat mengingat 10 dari 15 macam benda yang dilihatnya dalam 1 menit (dilakukan dua kali percobaan dengan benda-benda yang berlainan),
b) dapat mengenal dan mengingat sedikitnya 7 dari 10 macam benda yang dirabanya, dicium, dikecap dengan lidah, dan suara yang didengarnya,
c) dapat mengikuti jejak sejauh 3 km, dengan menggunakan tanda jejak sederhana dari bahan alam sekitarnya, dan dapat mencatat sedikitnya 70% dari seluruh tanda yang dibuat penguji,
d) (1) mengetahui dan mencatat cara dan kebiasaan hidup jenis binatang yang ada di sekitarnya, atau
(2) mengetahui nama dan mengenal 10 macam tumbuh-tumbuhan/buah-buahan/ sayur-sayuran yang biasa digunakan manusia dan tumbuh didaerahnya, atau
(3) mengetahui nama dan mengenal beberapa macam jamur (fungi) yang dapat dimakan atau yang beracun, yang tumbuh di daerahnya.
Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
e) telah melatih sedikitnya seorang Pramuka Siaga mencapai TKK Pengamat.
2) Untuk mencapai Tingkat Madya seorang Pramuka harus:
a) telah memenuhi SKK Pengamat Tingkat Purwa,
b) dapat mengingat sedikitnya 12 dari 18 benda yang dilihatnya dalam 1 menit, misalnya barang-barang dagangan di warung, macam-macam tanaman di kebun, dan sebagainya (dilakukan 2 kali percobaan dengan benda berlainan),
c) dapat mengenal dan mengingat sedikitnya 9 dari 12 macam benda yang diraba, dicium, dikecap dengan lidah, dan suara yang dideangarnya,
d) dapat mengikuti jejak sejauh 5 km dengan menggunakan tanda jejak dan surat-surat penunjuk jalan, serta dapat mengingat kembali tiga diantara lima tempat-tempat penting yang dilewatinya, misalnya masjid/gereja, pasar, poliklinik, rumah sakit, dokter, dan lain-lain,
e) bersama seorang kawan dapat membuat laporan/tertulis tentang sesuatu kejadian/peristiwa yang dilihatnya dan berlangsung kira-kira lima menit.
Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
f) telah melatih sedikitnya seorang Pramuka lain mencapai TKK Pengamat Tingkat Purwa.

3) Untuk mencapai Tingkat Utama seorang Pramuka harus:
a) telah memenuhi SKK Pengamat Tingkat Madya,
b) dapat mengingat 15 dari 20 macam benda yang dilihatnya selama 1 menit, misalnya barang-barang di toko/pasar, makanan di meja pesta, peserta suatu rapat, Pramuka dalam latihan, dan sebagainya,
c) dapat mengikuti jejak sejauh 5 km, dengan menggunakan peta, kompas, dan surat-surat penunjuk jalan; sesudah sampai di tempat terakhir dapat menunjukkan dalam peta itu letak dari (sedikitnya) 3 diantara 5 tempat penting yang dilewatinya, misalnya masjid/gereja, sekolah, rumah sakit/dokter, pasar, bengkel, dan sebagainya,
d) telah mengamati sutau tempat/ruang, mendengar suara, meraba, mencium barang-barang dalam ruangan itu dalam waktu seluruhnya 5 menit, kemudian bersama dua orang kawan lainnya harus dapat melaporkan ”dugaan” tentang peristiwa yang terjadi di tempat itu, dan kira-kira 60% benar.
Khusus untuk Pramuka Penegak dan Pandega, ditambah dengan:
e) telah melatih sedikitnya seorang Pramuka lain mencapai TKK Pengamat Tingkat Madya.
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

ALBUM

 
Support : Creating Website |
Copyright © 2011. SMP NEGERI 2 BANTARBOLANG - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mamas
Proudly powered by Blogger